Depok. Himpun Kembali keyakinan yang mulai rapuh, kuharap fitrah diri membantu menguatkan setiap lafazh dzikir yang terucap, melahirkan pikiran dan langkah yang semakin mantap, menghasilkan harapan dan kekuatan yang meluap, dan mengukir kesabaran dan kedewasaan yang cakap. Semoga setiap tugas dapat baik tertunaikan, setiap hambatan dapat mudah dihempaskan, seluruh aktifitas berakhir di pusat kebaikan.
Berhati-hatilah terhadap syaitan, tipu dayanya bisa memutar balikkan keyakinan. Pelaku maksiyat akan menunda taubat dan terus mentoleransi maksiyat karena salah menempatkan keyakinan bahwa Allah SWT Maha Pengampun dan Penebar rahmat. Sebaliknya simiskin yg terhimpit derita dan mushibah akan semakin berputus asa lantaran dihembuskan keyakinan bahwa Allah Maha Pedih adzab-Nya, maka jadilah ia murid teladan Syaitan, ia kira memiliki keyakinan, padahal ia terpedaya syaitan.
Tataplah kembali, rahmat dan kasih sayang-Nya begitu deras menghujan, ampunan-Nya begitu luas terbentang, dan pertolongan-Nya begitu dekat kan datang. Maka persiapkanlah diri untuk selalu semangat dalam ketaatan, selalu tegar menanggung beban, di hadapan kita tugas telah menanti, itu adalah salah satu jalannya.
Tulis Komentar